gravatar

Menghargai Waktu

Waktu, secara definisial merupakan suatu bentuk dimana ruang lingkup dan ruang gerak serta kesemuaan yang ada didalamnya terjadi pertambahan atau pengurangan umur. Kalau dilihat menurut definisi tadi maka bukan hanya anda tapi saya juga akan berpikir keras untuk memahaminya... ya gak.. hehehhe... tapi yang paling perlu dimengerti dari waktu ialah detik demi detik yang berjalan menuju tujuan masing-masing dan cita-cita kita entah itu tujuan yang diharapkan maupun yang tidak diharapkan. Oleh karena ini maka kita perlu menggaris bawahi bahwa waktu sangatlah berharga dan very-very important..

Hampir dari semua pengusaha yang sukses dan berhasil, mereka semua mampu dan berhasil dalam menghargai dan menggunakan waktu yang mereka miliki dengan sebaik mungkin..

Lalu bagaimanakah kita bisa menghargai dan menggunakan waktu yang kita miliki ini dengan sebaik mungkin..??


1. Mengatur Jadwal kegiatan. Ini merupakan hal yang paling penting dalam menghargai dan menggunakan waktu, tanpa adanya pengaturan jadwal maka besar kemungkinan banyak waktu yang kita miliki ini akan terbuang dengan sia-sia belaka.

2. Start Action. Memulai tindakan merupakan hal kedua yang musti dilakukan. Dengan action maka orang biasa (pun) bisa menjadi sukses. Stop Dreaming (Berhentilah bermimpi) dan Start Action (mulailah aksimu) untuk menuju tujuan yang kita idam-idamkan.

3. Mengambil Segera Setiap Peluang yang ada. Salah seorang motivator terkenal yang dalam setiap gatheringnya tak pernah luput memberikan ini, mengapa? ya betul.. karena setiap peluang yang ada belum tentu akan muncul lagi pada kesempatan yang berbeda dan pasti tidak akan memberikan hasil yang sama dengan kesempatan pertama tadi, mungkin lebih kecil dan mungkin juga peluang pertamalah yang mengantar kita menjadi seseorang sukses dan berhasil.. Betapa meruginya kita bukan? jika kita tidak bertindak..

4. Menggunakan Istirahat untuk Berdoa. Sesibuk apapun kegiatan yang kita jalani saat ini, kita tak akan luput untuk beristirahat secara fisik namun ironinya mereka lupa atau mungkin tidak menjadwalkan waktu-waktu untuk istirahat untuk jiwa dan hati mereka. Dengan memadukan istirahat fisik dan jiwa sekaligus maka kita bisa memaksimalkan waktu yang kita miliki untuk itu cara yang efektif adalah dengan menyempatkan sedikit waktu istirahat kita sambil beribadah dan berdoa sehingga tercapai kepuasan fisik dan juga jiwa.

Mari bersama menghargai waktu yang masih kita miliki sebelum waktu itu lenyap dari kehidupan kita..!!!